-->
Longser: Kumaha Maneh Weh

Longser: Kumaha Maneh Weh


Selamat siang, salam sapa untuk kita semuaaaa. =)))
Siang ini saya lagi mau banget bahas soal Longser. Nah, apa sih Longser itu? Sedikit informasi, Longser itu adalah pertunjukan teater khas Sunda. Kurang lebih Longser dan teater itu hampir sama percis, cuma yang sedikit menjadi pembeda adalah dari segi penempatan pemainnya.

Jika pada teater yang kita ketahui umumnya para pemain teater itu selalu bersembunyi di balik tirai stage. Sedangkan para pemain Longser tidak melakukan hal itu, melainkan mereka ikut berbaur bersama penonton. Bagaimana cara pergantian pemain jika para pemainnya pun berbaur bersama para penonton? Caranya adalah dengan permainan Lighthing. Jadi ketika akan masuk secne pergantian pemain, otomatis Lighthing pun diredupkan.Teater pun seperti itu kan? Jadi keduanya pun hampir mirip.

Nah,itu sedikit informasi tentang Longser yang bisa saya tangkap, pada saat lusa lalu tepat di hari Sabtu, 12 Desember 2015 saya menonton acara Longser di salah satu komunitas Teater di Kota Cimahi.

Komunitas Teater itu bernama Sinestesia, komunitas teater asli Kota Cimahi. Ini bukan kali pertama Sinestesia mengadakan acara pertunjukan. Sebelumnya mereka pun telah beberapa kali mengadakan pertunjukan teater. Namun untuk Longser sepertinya pertunjukan yang pertama.

Saya menulis artikel  kali ini, sejujurnya untuk mengapresiasi pertunjukan Longser "Kumaha Maneh Weh" (dalam bahasa Indonesia "Terserah Kamu Saja") tersebut. Ini adalah acara Longser pertama yang saya tonton. Dan buat saya acara Longser ini sangat menyenangkan,bisa bikin tertawa lepas, pokoknya ngakak banget. (*ketawanya itu bener-bener ngakak, gak lagi mikirin kalau saat itu adalah malam minggu, dan saya datang ke sana sendiri. Sama sekali semuanya hilang, yang ada cuma pengin ketawa. Dan itu keren*)

Para pemainnya benar-benar bisa membawa penonton masuk ke dalam alur cerita. Dan entah kenapa, saya suka banget. Kalau ada acara kayak gitu lagi, kalian harus banget Nonton (Terkhusus untuk para Jombloan dan Jomblowati yang hobi galau di malam minggu.) Siapa tahu aja, ketika semua jomblo nonton Longser, kalian bisa bertemu jodoh wkwk :'v
Percaya deh, kalau kalian nonton Longser tersebut, wuaaaaa ..... galaunya pasti langsung hilang. Gak percaya? Coba aja nonton.=))

Dari balik kelucuan yang telah disajikan oleh para pemain Sinestesia di acara Longser tersebut, ada cerita menarik. Acara tersebut gak bakalan jadi lucu dan seru kalau enggak ada yang buat naskah tentunya. Nah, hal menarik di balik pertunjukan Longser tersebut adalah dari si Penulis Naskahnya.

Penulis Naskah pertunjukan Longser "Kumaha Maneh Weh" adalah, Agung Supriatna. Dia adalah, laki-laki tentunya. Wkwk. Dia keren lho. Kok keren? Karena menurut informasi dari pengarahnya, sebelum acara ini dibuat, sebelum naskah Longser tersebut jadi dan bisa disuguhkan kepada para penonton, jauh sebelum itu Agung telah mengalami beragam cobaan (*sabaaar Guung, tapi kamu keren):v

Cobaannya adalah, dia sudah mengalami 9 kali penulisan naskah. Dan menurut pengarahnya, kesembilan naskahnya itu gak ada yang bagus.Tapi kerennya, Agung maju terus dia gak drop, hingga akhirnya masuk naskah ke sepuluh. Dan Alhamdulilah diacc. Tapi ada kendala lainnya ketika naskah telah  diacc, yaitu ga ada seorang pun yang mau menjadi pemeran utama.

Alhasil, lagi-lagi Agunglah yang harus berperan sebagai pemeran utama yang dibantu oleh Bella Yunita Azzahra yang juga berperan sebagai pemeran utama wanita di acara Longser tersebut.

Pertunjukkan Longser pun dimulai pukul 19:00 Wib lebih beberapa menit, dan ... tadaaa, acaranya bisa dikatakan sukses.

Meskipun digelar dengan sederhana, di halaman belakang rumah dengan atap terbuka, berisikan penonton yang tidak terlalu banyak, tapi acaranya sukses. Dari wajah para penonton bisa terlihat kalau mereka pun rasanya sama seperti saya, merasakan puas, senang, dan bisa tertawa lepas. (*Tambahan, longser ini dibawakan dalam bahasa Sunda. Pemeran utama tokohnya bernama Asep dan Mimin. *Mereka berdua lucu sekalii wkwk.)

Dan terakhir, sebelum coretan kali ini saya tutup, saya mau bilang selamat untuk Agung, meski baru kelas 1 SMA tapi udah punya karya yang bisa menghibur orang banyak (semoga dapat banyak pahala juga yaaaa :v).

Ini adalah bentuk apresiasi saya sebagai penonton yang baru pertama kali menonton Longser, dan saya langsung suka. Pokoknya, selamat ya Gung, kamu keren, semangat terus untuk membuat banyak karya yang lebih baik lagi, Semakin berkembang, dan buat kita ketawa lagi yaaaa. :D

Dan untuk Sinestesia, kalian semua juga keren, tanpa orang-orang di belakang panggung, acaranya ga akan berhasil.

Dengan membandrol tiket pre-sale seharga lima ribu rupiah, tapi kalian bisa memberikan suguhan yang jauh lebih berharga dari bandrol tiket tersebut. Kalian keren, keep sprit, semoga semakin baik, berkembang, dan sukses yaa =)). Jangan lupa, tetap kompaaaaaaaaaaak.

Do the best, for the best result

*more info, barusan nemu bocoran kalau acara Longsernya bakal diadakan lagi pada tanggal 19 Desember 2015, buat yang penasaraaan, ayooo segeraa nontooooon :D



0 Response to "Longser: Kumaha Maneh Weh"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel